25 Warga di Tahan, Sel Polres Inhil Penuh Sesak

Tembilahan [zonainhil.com] - 25 orang warga Desa Belantaraya, Kecamatan Gaung ditahan Polres Inhil setelah terlibat pengeroyokan terhadap dua orang securiti PT Bina Duta Laksana (PT BDL), Sabtu (29/1/11) lalu.

Berdasarkan informasi yang berhasil dirangkum inhilBoy.com, peristiwa pengeroyokan terhadap sekuriti PT BDL, Budi Susanto (28) dan seorang lagi rekannya terjadi karena rasa tidak senang warga, akibat chainsaw milik mereka ditahan sekuriti.

Informasinya penahanan chainsaw ini dilakukan sekuriti karena diduga krena ulah warga yang telah melakukan penebangan kayu di areal milik PT BDL.

Disinyalir, penebangan yang dilakukan warga ini, adalah lahan perkebunan mereka yang sudah rusak diserang hama brontispa dan juga puncak akumulasi kekecewaan mereka karena minimnya perhatian pihak perusahaan terhadap masyarakat tempatan.

Sehingga warga yang merasa tidak senang atas tindakan sekuriti tersebut lantas mendatangi pos sekuriti dan berusaha mengambil chainsaw mereka, hingga berakhir dengan pengeroyokan tersebut.

Peristiwa pemukulan itu kemudian dilaporkan korban kepada polisi, hingga akhirnya dari 27 warga yang sempat diperiksa polisi 25 diantaranya telah ditetapkan sebagai tersangka.

Akibat ramainya warga yang ditahan, sel tahanan Mapolres Inhil jadi sesak dan tak sanggup menampung seluruh tahanan. Maka hanya 15 orang yang ditahan di sel Mapolres Inhil, sedangkan 10 orang lagi terpaksa dititipkan di tahanan Polsek Tembilahan Hulu.

Berdasarkan pemantauan inhilBoy.com, tampak anggota DPRD  Inhil H Bakri H Anwar asal Kecamatan Gaung, bersama Kepala Desa Gaung, Misbah Amin terlihat berada di Mapolres Inhil mengunjungi warganya yang ditahan di Mapolres Inhil, Rabu sore (2/2/11)

Berdasarkan dari keterangan Polisi, adanya penahanan terhadap 25 warga Desa Belantaraya Gaung tersebut, adalah terkait kasus pengeroyokan sekuriti PT BDL tersebut.

"Biar lebih jelas, untuk masalah ini sebaiknya dikonfirmasi ke Kasat saja" tegas Kaur Bin Ops Polres Inhil, Ipda Bachtiar kepada wartawan, Rabu (2/2/11) (Red)


Selamat Datang di zonainhil.com :: Mengutip tulisan di sini tidak dilarang, asal mencantumkan sumber zonainhil.com :: Terimakasih Karena Telah Berkunjung di zonainhil.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tuliskan komentar dan kritik anda

Text Widget

bisnis paling gratis

SMS GRATIS